logo
Media Review

5 Kelebihan ERHAIR Restore Intense Hair Mask, Perawatan Intensif untuk Rambut Lebih Kuat dan Tahan Panas

Bagikan: image image image
5 Kelebihan ERHAIR Restore Intense Hair Mask, Perawatan Intensif untuk Rambut Lebih Kuat dan Tahan Panas

Bepergian ke luar dan menggunakan heat styling tools telah menjadi hal tak terpisahkan bagi sebagian wanita. Padahal, rambut yang terpapar panas terus-menerus cenderung menjadi kering dan rapuh. Masalah ini bisa diatasi dengan rutin memakai hair mask yang bagus. Namun, banyaknya masker rambut yang beredar pastinya membuat Anda bingung memilih. 

Di antara produk yang beredar, ERHAIR Restore Intense Hair Mask bisa menjadi pertimbangan. Produk ini telah teruji secara klinis dan direkomendasikan oleh ahli dermatologi untuk mengatasi rambut yang kering dan rusak. Simak ulasan lengkap masker rambut merek ERHAIR tersebut di sini!

Pentingnya melindungi rambut dari panas matahari dan styling tools

Rambut yang sering terpapar sinar matahari akan mengalami perubahan warna menjadi kusam dan rapuh. Hal tersebut disebabkan karena rusaknya kandungan melanin pada rambut sehingga menyebabkan warnanya memudar. Bukan hanya menjadi kusam, helaian rambut pun akan menipis.

Hal ini akan diperparah apabila Anda sering menggunakan heat styling sebagai bagian dari rutinitas harian. Jika sering menggunakan hair dryer, catokan, atau curling iron untuk men-styling rambut, pastikan Anda tidak lupa untuk menjaga kesehatannya.

Terdapat banyak cara untuk melindungi rambut Anda dari sinar UV dan heat styling. Salah satu perawatan yang bisa Anda usahakan adalah dengan rutin menggunakan masker rambut. Saat mencari hair mask, pilihlah produk yang memiliki holy grail ingredients perawatan rambut seperti keratin dan ceramide. Kedua kandungan tersebut dikenal sangat baik untuk memperbaiki rambut yang kering dan rusak.

ERHAIR adalah rangkaian perawatan yang direkomendasikan oleh dermatolog sehingga efektif untuk mengatasi permasalahan rambut dan kulit kepala. Kali ini, ERHAIR meluncurkan produk hair mask terbaik yang secara intensif melindungi rambut dari panas dan kerusakan. Produk ini juga mampu memperkuat kutikula serta memberikan kelembapan ekstra pada rambut.

 

5 Kelebihan ERHAIR Restore Intense Hair Mask

ERHAIR Restore Intense Hair Mask telah teruji secara klinis mampu melindungi rambut yang kering dan mengembang akibat panas matahari dan peralatan styling. Mari kenali lima kelebihan utama ERHAIR Restore Intense Hair Mask untuk rambut dan kulit kepala yang lebih sehat.

 

Diperkaya dengan Healthy Cuticle Complex

ERHAIR Restore Intense Mask diperkaya dengan Healthy Cuticle Complex, yaitu kombinasi ceramide dan Hydrolized Keratin. Ceramide berfungsi untuk melindungi lapisan kutikula agar rambut tetap kuat dan terhidrasi. Di sisi lain, Hydrolized Keratin merupakan partikel micro keratin yang terserap hingga lapisan terdalam rambut. Partikel inilah yang berguna untuk mengembalikan protein yang hilang pada batang rambut.

 

Kandungan Healthy Cuticle Komplex pada masker rambut ERHAIR ini secara efektif akan melindungi rambut dari dalam dan luar kutikula. Jadi, jika Anda sedang mencari hair mask keratin untuk menjaga keindahan rambut, produk ini wajib menjadi pertimbangan.

Bebas kandungan sulfat, aman untuk rambut yang sangat kering, rusak, bercabang, dan berwarna

Sodium lauryl sulfate (SLS) atau dikenal dengan sulfat adalah sejenis bahan detergen yang tidak asing ditemukan pada produk perawatan rambut. Kandungan sulfat pada sampo berguna sebagai pembersih dan pengangkat kotoran dari kulit kepala. Kandungan ini juga akan menghasilkan busa melimpah yang juga berfungsi sebagai bantalan pergesekan saat keramas. 

Namun, Anda sebaiknya menghindari kandungan sulfat apabila memiliki jenis rambut kering atau rusak. Rambut tipe kering pada dasarnya memiliki kandungan minyak lebih sedikit dan akan menjadi makin kering dengan pemakaian produk bersulfat. ERHAIR Restore Intense Hair Mask tidak mengandung sulfat sehingga pas dipakai sebagai masker rambut bertipe kering.

 

Memberikan kelembapan ekstra pada batang rambut

Shea butter berasal dari ekstrak kacang pohon shea di daerah sabana, Afrika. Shea butter yang kaya akan vitamin E telah banyak dimanfaatkan untuk kesehatan kulit dan rambut. Dalam ERHAIR Restore Intense Hair Mask, shea butter akan mengunci dan memberikan kelembapan yang tahan lama pada batang rambut.

Selain itu, kandungan shea butter juga mampu memberikan nutrisi hingga ke lapisan terdalam batang rambut. Hasilnya, rambut terlihat berkilau alami dan terasa lembap. 

 

Ekstra antioksidan, melindungi rambut dari kerusakan akibat faktor lingkungan

 

Tiap hari, tubuh akan terkena paparan radikal bebas, tak terkecuali rambut Anda. Antioksidan berperan sebagai senyawa yang mampu memerangi efek negatif tersebut. Untuk melindungi rambut Anda dari radikal bebas, ERHAIR Restore Intense Hair Mask turut memberikan antioksidan ekstra dalam formulasinya.

Kandungan vitamin E dalam hair mask ini mampu melindungi rambut dari oksidator dan faktor lingkungan yang merusak rambut. Dengan rutin memakai masker rambut ERHAIR ini, Anda juga turut memberikan asupan antioksidan tambahan pada rambut.

 

Produk pertama di Indonesia yang bisa melindungi rambut dari heat styling tools hingga 220﮲C

 

Produk heat styling yang dipakai oleh wanita saat ini sangatlah beragam, mulai dari hair dryer sampai curling iron. Jika Anda dituntut untuk selalu tampil dengan rambut rapi, tingginya intensitas pemakaian heat styling pun otomatis sulit dihindari. Akibatnya, rambut menjadi kering dan bercabang.

ERHAIR Restore Intense Hair Mask mengandung Heat Protection yang mampu melindungi rambut Anda dari panasnya hair styling tools. Bahkan, produk ini juga menjadi produk pertama di Indonesia yang diklaim mampu melindungi rambut dari suhu panas hingga 220 derajat celsius.

 

Tips memakai hair mask

 

ERHAIR Restore Intense Hair Mask direkomendasikan untuk dipakai satu sampai dua kali seminggu. Pemakaiannya pun cukup mudah sehingga Anda bisa melakukannya sembari mandi.

  1. Keramaslah seperti biasa dan keringkan rambut hingga setengah kering
  2. Jika Anda memiliki rambut yang panjang atau lebat, bagi rambut menjadi empat bagian: Kiri atas, kanan atas, kiri bawah, dan kanan bawah. Jepit bagian-bagian rambut tersebut untuk memudahkan Anda mengaplikasikan masker rambut.
  3. Ambil ERHAIR Restore Intense Hair Mask secukupnya menggunakan kuas atau tangan. Usapkan hair mask pada salah satu bagian rambut. Mulailah dari bagian batang rambut dan teruskan hingga ujung rambut. Anda juga bisa memijat lembut kepala Anda agar lebih rileks.
  4. Setelah hair mask diaplikasikan di seluruh bagian, sisirlah rambut menggunakan sisir bergigi jarang. Dengan begitu, hair mask akan tersebar lebih merata pada seluruh bagian rambut. Hindari penggunaan sisir bergigi rapat karena akan menyebabkan rambut rontok. 
  5. Diamkan hair mask pada rambut Anda selama tiga menit. Anda juga bisa membalut kepala Anda dengan handuk hangat agar kandungan hair mask meresap lebih baik.
  6. Setelah selesai, bilas rambut sampai bersih dan keringkan seperti biasa.

 

Lengkapi rangkaian perawatan rambut dengan ERHAIR seri Restore lainnya

ERHAIR Restore adalah rangkaian produk perawatan dari ERHAIR yang diformulasi khusus untuk rambut yang kering dan rusak. Untuk hasil yang optimal, lengkapi perawatan harian Anda dengan ERHAIR Restore Shampoo, Restore Hair Moisturizer, dan Restore Shield Serum.

 

Kesimpulan

Ternyata, untuk menjaga kesehatan rambut dibutuhkan perawatan intensif lebih dari sekedar sampo dan conditioner. Produk ERHAIR terbaru hadir dengan lima formulasi khusus untuk memberikan solusi intensif bagi rambut yang kering dan rusak.

Nikmati khasiat #IntenseRepair untuk rambut yang lebih kuat dan tahan panas. Klik tombol di bawah ini untuk mendapatkan ERHAIR Restore Intense Hair Mask. Selamat mencoba!

Sumber: My Best

Konten Lainnya

Yuk, Atasi Berbagai Permasalahan Rambut dengan Rangkaian dari ERHAIR!
Media Review

Yuk, Atasi Berbagai Permasalahan Rambut dengan Rangkaian dari ERHAIR!

Beda permasalahan rambut, berbeda pula juga solusinya. Untuk itu ERHA yang telah dipercaya selama 22 tahun di industri beauty dan wellness kini menghadirkan ERHAIR -rangkaian produk perawatan rambut dan kulit kepala yang dapat dibeli secara bebas. 

3 Rekomendasi Produk Perawatan Rambut dan Kulit Kepala dari ERHAIR
Media Review

3 Rekomendasi Produk Perawatan Rambut dan Kulit Kepala dari ERHAIR

Ladies, permasalahan rambut seperti rambut rontok, kering, kusam, hingga berketombe memang sangat mengganggu penampilan.

ERHAIR Restore Intense Hair Mask, Solusi Perawatan Rambut Kering dan Rusak
Media Review

ERHAIR Restore Intense Hair Mask, Solusi Perawatan Rambut Kering dan Rusak

Kini telah hadir ERHAIR Restore Intense Hair Mask, masker rambut pertama di Indonesia dengan Heat Protection yang mampu melindungi rambut dari suhu panas alat styling hingga suhu 220°C.