logo
Brand Story

Skincare 101: Eksfoliator Untuk Pemula!

Bagikan: image image image
Skincare 101: Eksfoliator Untuk Pemula!

Setiap hari, kulit kita akan terpapar radiasi sinar matahari, debu, kotoran, yang menempel pada kulit. Selain itu, sisa sel kulit mati dan minyak berlebih yang tidak terangkat juga dapat menyumbat pori-pori. Kondisi ini dapat memicu berbagai masalah kulit seperti komedo, jerawat, hingga kulit kusam. Sabun cuci muka saja tidak cukup untuk mengangkat seluruh kotoran yang menempel pada kulit, kamu perlu melakukan deep cleansing dengan eksfoliasi! Eksfoliasi itu gunanya apa sih? Bagaimana cara pakainya? Dan produk seperti apakah yang tepat terutama untuk pemula? 

 

Tentang eksfoliasi 

Eksfoliasi merupakan perawatan kulit yang berfungsi untuk mengangkat seluruh sel kulit mati, kotoran, minyak berlebih, dan partikel buruk lainnya yang menempel pada kulit. Tidak hanya itu, dengan kulit wajah yang bersih, maka dapat mencegah munculnya jerawat, membantu proses penyerapan skincare lebih baik pada kulit, proses regenerasi kulit berjalan secara optimal, hingga memperbaiki tekstur kulit menjadi lebih halus. Namun perlu diperhatikan, produk ekfoliasi memiliki kandungan bahan aktif yang lebih keras dibanding sabun cuci muka pada umumnya, sehingga cukup digunakan setidaknya dua kali dalam seminggu untuk menghindari kulit menjadi lebih kering. 

 

Tipe eksfoliator untuk pemula

Hal yang paling penting untuk dipahami ketika kita memilih produk perawatan kulit adalah menyesuaikan produk dan kandungannya dengan tipe kulit dan masalah yang dimiliki. Pemilik tipe kulit acne prone skin harus memperhatikan kandungan produk yang digunakan karena rentan menimbulkan jerawat jika menggunakan kandungan yang tidak tepat. Begitu pula dengan tipe kulit sensitif, akan lebih rentan muncul reaksi seperti gatal, kemerahan, hingga iritasi yang sangat mengganggu! Maka dari itu, pilih eksfoliator yang tepat dengan memperhatikan tipe dan kegunaan masing-masing eksfoliator!

 

  • ERHA Acneact Triple Clay Blackhead Exfoliating Mask



 

Masker wajah yang berfungsi sebagai eksfoliator ini terdiri dari kombinasi 3 jenis Clay dan BHA, AHA, serta Pineapple Enzyme. Hanya dalam 15 menit, masker eksfoliator ini mampu membersihkan pori-pori dan menyerap kotoran dan minyak berlebih, mengangkat sel kulit mati dan komedo kehitaman, serta melindungi kulit dari bakteri penyebab jerawat. Ada 3 hero ingredients yang melengkapi produk ini: 

 

  • Triple Clay (Amazon Black Clay, Kaolin Clay, dan Bentonite Clay) yang berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati dan menyerap kotoran serta sebum berlebih.
  • BHA & AHA (Salicylic Acid, Lactic Acid, dan Glycolic Acid) yang mampu membersihkan pori-pori secara menyeluruh, melawan bakteri penyebab jerawat dan melembapkan kulit wajah. 
  • Pineapple Enzyme yang bermanfaat untuk merangsang produksi kolagen pada kulit. 

 

Dengan format masker clay yang mudah diaplikasikan pada kulit, menjadikan ERHA Acneact Triple Clay Blackhead Exfoliating Mask menjadi pilihan yang tepat jika kamu ingin fokus membersihkan pori-pori kulit. Oleskan secukupnya pada kulit wajah yang sudah dibersihkan dan diamkan selama 15 menit. Setelah itu, bilas dan sambil pijat lembut wajah hingga bersih. Cukup gunakan 2 - 3 kali dalam seminggu, ya! 

 

  • ERHA Acneact Pore Clear Pad


 

Jika tipe kulit kamu berminyak atau acne prone skin, direkomendasikan untuk menggunakan ERHA Acneact Pore Clear Pad! Eksfoliator yang satu ini berbentuk kapas bertekstur dengan formula pH balance sehingga mampu mengeksfoliasi kulit secara lembut dan instan pada kulit. Mengandung mild exfoliating agent dengan konsentrasi bahan yang lebih rendah sehingga aman digunakan setiap hari. Intip yuk, hero ingredients yang ada didalamnya:

 

  • BHA, PHA, AHA sebagai antibakteri yang melawan bakteri penyebab jerawat serta mengangat minyak dan kotoran, dan juga mampu mencegah pembentukan jerawat baru. 
  • Witch Hazel Extract berfungsi untuk menenangkan kulit yang kemerahan akibat jerawat, dan membuat pori tampak lebih kecil. 
  • Allantoin, Lavender Oil, Plumeria Alba Flower Oil, dan Caffeine sebagai soothing agent untuk menenangkan kulit dengan cepat.
  • Vitamin E yang bekerja sebagai antioksidan untuk membantu merawat kulit agar tetap sehat. 

 

Gunakan pada wajah yang telah dibersihkan, usapkan sisi bertekstur secara lembut dengan gerakan memutar pada area wajah dan leher, kemudian gunakan sisi halus untuk mengangkat sisa kotoran yang masih menempel. Setelah itu tidak perlu dibilas dan tunggu hingga mengering, tinggal dilanjutkan ke tahap skincare berikutnya! Masalah yang sering dialami tipe kulit berminyak dan acne prone skin adalah sebum berlebih yang masih menempel pada kulit kemudian menyumbat pori-pori dan memicu timbulnya jerawat. Maka dari itu, untuk memastikan wajah selalu bersih setiap hari, ERHA Acneact Pore Clear Pad dapat menjadi pilihan yang tepat untukmu! 

 

Memilih produk perawatan kulit tidak boleh sembarangan. Dirancang secara khusus oleh ahli dermatologi, ERHA Acneact Triple Clay Blackhead Exfoliating Mask dan ERHA Acneact Pore Clear Pad sudah teruji secara klinis sehingga aman digunakan seluruh jenis kulit dan dijual secara bebas tanpa resep dokter! 

 

Gunakan rangkaian produk ERHA Acneact lainnya untuk hasil yang lebih maksimal. Dapatkan ERHA Acneact di toko kecantikan terdekat, dan ecommerce pilihan. Untuk info lebih lanjut, kunjungi website kami disini dan instagram kami di @erha_acneact

Konten Lainnya

Penting! Perbedaan Day & Night Cream yang Wajib Kamu Ketahui
Brand Story

Penting! Perbedaan Day & Night Cream yang Wajib Kamu Ketahui

Walaupun sama-sama melembapkan, day cream dan night cream memiliki fungsi yang berbeda. Pelajari, yuk!

Cara Menentukan Moisturizer yang Sesuai dengan Tipe Kulit
Brand Story

Cara Menentukan Moisturizer yang Sesuai dengan Tipe Kulit

Semakin banyaknya produk perawatan kulit, kadang membuat kita semakin bingung bagaimana cara memilih produk yang tepat. Apalagi kalau claim nya mirip, jadi harus pilih yang mana, ya?

Reaksi Kulit Sensitif Dapat Diatasi dalam 5 Menit? Caranya Gimana?
Brand Story

Reaksi Kulit Sensitif Dapat Diatasi dalam 5 Menit? Caranya Gimana?

Sekarang kamu gak perlu bingung ketika reaksi kulit sensitif kambuh. Ikuti cara ini, reaksi kulit sensitif bisa kamu atasi dalam 5 menit!