Perawatan Kulit Kepala Juga Penting!
Apakah Anda sudah merawat kulit kepala dengan benar? Tanpa kita sadari, seringkali kita hanya berfokus pada rambut tanpa memikirkan tentang kulit kepala. Apabila kita berbicara tentang perawatan rambut, kulit kepala harus menjadi fokus utama karena rambut yang sehat tumbuh dari kulit kepala yang sehat. Untuk mencegah berbagai masalah rambut seperti ketombe dan rambut rontok, pastikan kulit kepala Anda sehat.
Kesehatan kulit kepala merupakan faktor yang paling penting dalam menentukan kesehatan rambut. Sama halnya seperti kulit wajah dan tubuh, kulit kepala juga memproduksi minyak (sebum), mengeluarkan keringat dan sel kulit mati melalui folikel atau kelenjar minyak yang ada pada kulit kepala. Kebersihan folikel pada kulit kepala sangatlah penting karena apabila tersumbat oleh sebum, sel kulit mati, atau ketombe dapat mengakibatkan rambut yang tumbuh pada area tersebut terganggu atau tidak tumbuh dengan baik. Apabila terpapar oleh faktor eksternal seperti polusi, sinar UV, dan debu secara berlebihan, kulit kepala dapat bereaksi dengan memproduksi minyak yang berlebih atau kulit kepala yang mengering dan mengelupas. Maka dari itu, penting untuk Anda mulai menjaga kesehatan kulit kepala dari sekarang.
Baca Juga: Investasi Rambut Sejak Dini, Start With ERHAIR HairGrow
Kini perawatan kulit kepala gak harus ribet dan sulit. ERHAIR Scalperfect kini hadir dengan dua produk andalan yang difokuskan untuk perawatan kulit kepala:
Berfungsi sebagai chemical exfoliatior, ERHAIR Scalperfect Exfoliating Gel berfungsi untuk membersihkan kulit kepala dari ketombe, mengurangi minyak, dan menghilangkan kotoran secara menyeluruh hingga ke dalam pori-pori. Diformulasikan oleh ahli dermatologi, produk ini sudah teruji efektif membersihkan dan mengurangi minyak dalam 7 hari, dan aman untuk kulit kepala sensitif.
Tidak hanya membersihkan kulit kepala, produk ini juga berfungsi untuk merawat kulit kepala dengan beberapa kandungan yang ada di dalamnya yaitu 2% Salicylic Acid (BHA) dan Allantoin yang dapat melembapkan kulit kepala dan mengurangi gatal apabila Anda memiliki kulit kepala yang kering atau sensitif. Diperkaya dengan Betaine sebagai pelembap yang dapat mengontrol hidrasi pada kulit kepala, menjaga elastisitas kulit, dan memiliki anti-inflamasi dan Aquaxyl yang dapat menahan air sehingga membantu mempertahankan hidrasi pada kulit kepala.
Gunakan produk ini sebelum keramas pada area kulit kepala yang gatal atau berketombe, pijat lembut secara merata dan diamkan selama 5 menit hingga kering lalu bilas dengan keramas. Untuk hasil yang lebih maksimal, gunakan 2 - 3 kali dalam seminggu bersama dengan ERHAIR Scalperfect lainnya.
ERHAIR Scalperfect Soothing Serum berfungsi untuk membantu menenangkan sekaligus mengurangi gatal pada kulit kepala, sehingga terasa lebih sehat dan segar hanya dalam 7 hari. Selain merawat dengan menenangkan kulit kepala, serum ini juga membantu melawan jamur dan bakteri penyebab ketombe, serta mengontrol prodruksi minyak berlebih.
Kandungan yang ada didalamnya terdiri dari 1% Hydrolyzed Silk Protein yang kaya akan asam amino unik dengan micro-particle guna mudah menyerap nutrisi dan menjaga kelembapan kulit kepala, 2% Niacinamide & Zinc Gluconate sebagai duo sebum regulator yang berfungsi untuk membantu kontrol sebum berlebih, Piroctone Olamine, Lavender Oil, dan Menthol yang mengatasi jamur dan bakteri penyebab ketombe, sehingga membantu menenangkan, meredakan gatal serta memberikan sensasi dingin dan segar di kulit kepala.
Gunakan serum ini setelah keramas pada kulit kepala bersih terutama di area yang gatal dan iritasi, kemudian pijat lembut untuk membantu penyerapan produk kedalam kulit kepala. Tidak perlu dibilas.
Dapatkan ERHAIR Scalperfect Exfoliating Gel dengan harga Rp 49 ribu, dan ERHAIR Scalperfect Soothing Serum dengan harga Rp 84 ribu di toko kecantikan terdekat, e-commerce, atau watsons. Kunjungi instagram kami di @erhair_official dan website disini.
Perawatan kulit untuk kamu yang punya masalah eksim harus diperhatikan dengan baik. Kamu bisa lakukan beberapa cara ini untuk meredakan reaksi kulit eksim ketika kambuh!
Untuk mempertahankan kesehatan serta melindungi kulit, kamu perlu hidrasi yang cukup. Apa sih akibat dari dehidrasi kulit? Seberapa bahaya dampak dari dehidrasi kulit?
Pori-pori wajah yang besar atau Enlarged pores memang selalu bisa bikin kamu insecure. Tapi, kamu tidak perlu khawatir lagi karena toner dari Truwhite memiliki formula baru dengan menambahkan manfaat yang dapat menyamarkan tampilan pori!