Salah satu cara untuk memastikan kulit tetap bersih dan skincare bisa bekerja secara efektif di kulitmu adalah dengan melakukan eksfoliasi kulit. Nah, eksfoliasi kulit sebenarnya penting loh. Tanpa perlu ribet, kamu bisa lakukan eksfoliasi kulit tanpa dibilas dengan ERHA Acneact Pore Clear Pad. Bagaimana sih cara kerjanya? Simak terus artikel berikut ini, ya!
Eksfoliasi kulit merupakan proses pengangkatan sel-sel kulit mati dari permukaan kulit agar kulit menjadi lebih bersih, halus, cerah, dan sehat. Secara umum, terdapat 2 metode eksfoliasi yang biasa digunakan:
Jenis eksfoliasi ini menggunakan bahan abrasif yang berperan untuk mengangkat sel-sel kulit mati secara fisik, seperti scrub, sikat, atau alat eksfoliasi lainnya. Dengan dibantu gerakan memijat atau menggosok, metode eksfoliasi yang satu ini kerap digemari kebanyakan orang namun tidak direkomendasikan untuk orang-orang dengan jenis kulit sensitif karena bahan abrasif dengan yang dipadu dengan gerakan yang terlalu kasar dapat menyebabkan iritasi.
Metode eksfoliasi ini menggunakan zat kimia seperti asam alfa-hidroksi (AHA), asam beta-hidroksi (BHA), atau enzim buah-buahan yang berfungsi untuk meluruhkan dan mengangkat sel kulit mati. Cara kerja zat-zat kimia ini adalah dengan melarutkan ikatan antara sel-sel kulit mati sehingga memungkinkan untuk mengangkat sel kulit mati lebih mudah.Dianggap lebih lembut, metode eksfoliasi ini digemari pemilih jenis kulit sensitif.
Selain memastikan kulit wajah tetap bersih, halus, dan cerah, berikut ini adalah beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan dari rutin melakukan eksfoliasi wajah!
Tahukah kamu, salah satu alasan skincare tidak dapat bekerja secara optimal di kulit adalah karena pori-pori kulit yang tersumbat oleh kotoran dan sel kulit mati? Oleh karena itu, dengan rutin melakukan eksfoliasi maka pori-pori wajah dapat dipastikan lebih bersih dan proses penyerapan produk skicare selanjutnya bisa lebih efektif.
Dengan mengangkat sel kulit mati lewat eksfoliasi, pori-pori yang tersumbat akan terbuka dan juga membantu mengangkat komedo serta kotoran lainnya. Dengan begitu, wajah juga akan terhindar dari jerawat karena asal mula jerawat bisa disebabkan oleh adanya komedo!
Salah satu penyebab yang dapat menghambat proses regenerasi kulit adalah pori-pori yang tersumbat sel kulit mati, sehingga kulit seringkali terlihat kusam. Dengan melakukan eksfoliasi secara rutin, pori-pori menjadi lebih bersih dan bermanfaat untuk proses regenerasi kulit yang lebih optimal.
Sekarang, eksfoliasi wajah gak perlu ribet lagi. Dengan bahan-bahan yang aman dan lembut, kamu gak perlu khawatir kulit jadi iritasi gara-gara eksfoliasi dengan menggunakan ERHA Acneact Pore Clear Pad!
Kapas bertekstur ini memiliki formula pH balance dengan fungsi eksfoliasi yang lembut dan instan pada kulit. Kapas eksfoliator ini mampu melawan bakteri penyebab jerawat, mencegah pembentukan jerawat, hingga menyamarkan pori-pori sehingga wajah jadi lebih bersih, halus, dan segar seketika. Kandungan bahan aktif yang ada didalamnya merupakan mild exfoliating agent dengan konsentrasi yang aman sehingga dapat kamu gunakan setiap hari, mulai dari BHA, PHA, AHA sebagai antibakteri untuk melawan bakteri penyebab jerawat juga mengangkat minyak dan kotoran, serta Witch Hazel Extract yang berfungsi untuk menenangkan kulit dan membuat tampilan pori-pori tampak tersamarkan.
Cara pakainya mudah, gunakan kapas eksfoliator ini pada kulit wajah yang telah dibersihkan. Usapkan sisi bertekstur secara lembut dengan gerakan memutar pada wajah dan leher, dan gunakan sisi halus untuk mengangkat sisa kotoran. Kapas eksfoliator ini lebih praktis karena tidak perlu dibilas dan bisa langsung kamu lanjutkan ke tahapan skincare selanjutnya!
Perawatan kulit berminyak dan berjerawat, ERHA Acneact ahlinya! Dapatkan seluruh produk ERHA Acneact di e-commerce, atau toko kecantikan pilihanmu. Untuk info lebih lanjut, kunjungi website kami di www.erhaskicare.co.id atau instagram kami di @erha_acneact.
Pernahkah kamu mendengar istilah “Asian don’t crack”? Istilah ini seringkali digunakan sebagai sebutan kulit orang asia yang dinilai lebih awet muda dibanding tipe kulit lainnya. Kok bisa?
Facial wash dan pelembap adalah produk wajib untuk perawatan kulit berminyak! Simak disini untuk selengkapnya
Kenalan yuk dengan ERHA Truwhite 7 Days Brighter Trial Kit, Solusi perawatan kulit cerah hanya dalam 7 hari!